Kegiatan pelatihan pembuatan kerupuk susu dan permen susu merupakan
salah satu kegiatan bidang kewirausahaan yang dilakukan untuk melatih warga
dusun Bales dalam pembuatan kerupuk susu dan permen susu. Melalui kegiatan ini
diharapakan dapat meningkatkan ekonomi warga dusun Bales.
Berikut ini adalah bahan dan
cara membuat Kerupuk Susu dan Permen Susu :
1.
Kerupuk Susu
Bahan
:
- 1Ltr Susu Perah
- 60 gram tepung tapioka (kanji)
- 7siung Bawang Putih
- 1/2sdt Baking Powder
- 1 Butir Kuning Telur
- Garam Secukupnya
Cara
Pembuatan :
- Rebus 1 liter Susu hingga pecah dan kempel seperti tahu susu.
- Campurkan susu tadi dengan 60 gram tepung tapioka, 1 butir kuning telur serta bawang putih,garam,baking powder
- Uleni adonan tersebut hingga rata.
- Bungkus adonan dengan plasik.
- Kukus di atas dandang sampai masak kurang lebih satu jam.
- Setelah masak, adonan diangkat dan didinginkan.
- Adonan diiris tipis – tipis.
- Jemur sampai kering.
2.
PermenSusu
Bahan :
- susu segar : 2 liter
- gula pasir sekitar 20% : 400
gram
- agar-agar : 1 gram
Cara
Pembuatan :
- Menguapkan air susu dengan
memanaskan susu sampai volume tinggal setengah bagian
- Mendinginkan adonan /
hangat
- Menambahkan agar-agar, gula
pasir
- Mengentalkan adonan dengan
memanaskan
- Menuang adonan permen kedalam
cetakan
- Biarkan suhu adonan permen
sampai hangat
- Mengiris permen
- Mengemas permen setelah
dingin
Berikut ini adalah foto-foto dalam pelatihan Permen Susu :
0 komentar:
Posting Komentar